Rabu, 19 September 2012

Boney M. [BONEY MOVIES - Boney MENANGIS] - Lagu Sad Movies


LAGU : SAD MOVIES
CIPTAAN : J. D. LOUDERMILK
PENYANYI : SUE THOMPSON (org)1961, LENNON SYSTER (cover) 1961, BONEY M (cover) 1981.
ALBUM : BOONOONOONOOS (1981)
SINGLE : non


TEMA LAGU : CINTA DAN PERISTIWA
Lagu ini boleh sedih, namun Boney M membawakan dalam gaya Jamaika yang riang. Sehingga tidak akan mengurangi penyampaian "kebahagiaan" dari judul album 'Boonoonoonoos' yang berarti 'Kebahagiaan', yang merupakan istilah Jamaika.

Menangis merupakan jawaban sementara ketika ditimpa suatu peristiwa yang menyakitkan. Itu yang dialami oleh seorang kekasih yang menonton film disebuah bioskop. Padahal film kartun yang ditonton pasti lucu dan menyenangkan. Ia ke bioskop sendiri karena Sang kekasih punya alasan : 'Aku sibuk kerja....pergilah sendiri"

Film lucu berobah sedih ketika film baru diputar. lampu baru dimatikan, proyektor baru menyala, disaat yang sama masuk pula ke bioskop, dua orang yang dekat sehari-hari dengan dia. Ternyata Sang kekasih datang bersama orang lain. Dan orang lain itu adalah teman baiknya. Keduanya tidak melihat dia, lalu duduk persis dikursi depannya.

Lalu di depan matanya, "Mati aku" peristiwa menyakitkan itu jadi. Di depan hidungnya Sang kekasih mencium bibir temannya, Ditengah-tengah film kartun itu masih bermain...ia mulai menangis, Oh film sedih, film kartun membuat aku menitikkan air mata.

Perlahan-lahan dia meninggalkan bioskop sial itu. Ketika sampai di rumah, Ibu melihat airmata dipipi dan bertanya : 'Sayang  .Ada apa gerangan"? Menjaga perasaan ibu, Diapun berdusta : "Film sedih, bikin aku menangis....Oh sad Movies Always make Me Cry.

Lagu pop 60an ini adalah lagu/single yang dirilis oleh penyanyi Sue Thompson, yang ketika menyanyi itu telah berusia 30an, namun menyanyi dengan gaya suara remaja sehingga mempengaruhi kalangan remaja. Lagu/ single 'Sad Movies' ini merupakan single pertamanya yang masuk daftar Easy Listening pada posisi puncak, sedangkan Billboard Hot 100 pada No.5 di bulan Oktober 1961.

Pengarang lagu ini J. D. LOUDERMILK, menemukan ide untuk lagu Sad Movies ketika bersama teman gadisnya selesai menonton film Spartacus (1960). Dalam perjalanan pulang, dibawa sinar lampu jalan mereka melihat seseorang yang berlinang air mata sambil berucap: "Film sedih, membuat aku menangis".

Pada tahun yang sama (1961), lagu ini dicover oleh The Lennon Sisters dan masuk didaftar yang sama dengan Sue Thompson. yakni dengan duduk pada No. 56 Billboard Hot 100, dan No.13 pada daftar Easy Listening.

Tahun 1981 atau 20 tahun kemudian, lagu Sad Movies ini kembali dinyanyikan oleh grup disko Jerman Boney M dalam album kelima 'Boonoonoonoos'. Album ini tidak sukses sebagaimana 4 album Boney M yang membawa Boney pada ketenaran di masa disko akhir 70-an.

SAJAK DALAM LIRIK

(Work / alone -- Light / projector on), (Begin --Friend)
(se me -- front of me), (died -- cry)
(Slowly /Home -- Said /wrong), (a lie -- me cry)

LIRIK

Sad Movies Always Make Me Cry 2x

He Said He had to Work
So I Went To The Show Alone
They Turn Down The Lights
And Turned The Projector On
And Just As The News Of The World
Stared To Begin
I Saw My Darling And My Best Friend
Walking In

Altough I Was Sitting Right There
They Didn't See Me
And So They Both Sat Right Of Me
In The Front Of Me
And When He Kissed Her Lips Then I Almost Die
And In The Middle Of The Colour Cartoon
I Stard To Cry

Oh Sad Movies Always Make Me Cry...
And So I Got On Up
And Slowly I Walked On Home
And Mama Saw The Tears And Said : "Baby what Is Wrong
And So Just To Keep From Telling Her I Lie
I Just Said "Sad Movies Always Make Me Cry"

Oh Sad Movies Always Make Me Cry...

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More