Senin, 29 Oktober 2012

BEATGIRLS - The BEATLES dan "DARA PUSPITA"


Sebuah grup band wanita remaja yang populer pada 1960-an adalah "Dara Puspita", didirikan di Surabaya Indonesia (1964). "Dara Puspita" (Flower Girls) dalam penampilannya mereka di panggung berjingkrak-jingkrak dan berteriak mengikuti gaya rock. "Dara Puspita" memang terpengaruh dengan musik Britania yang sedang di puncak kala itu, dengan munculnya "The Beatles", "The Rolling Stones", yang populer di negerinya Indonesia. --

Sayang mereka agak ngeri tampil karena Indonesia tempat kelahirannya, terutama rezim yang berkuasa saat itu sedang memerangi budaya asing termasuk musik Rock 'n Roll. Rekan mereka Band "Koes Bersaudara" yang sempat membawakan lagu-lagu The Beatles seperti "I Saw Her Standing There" ditangkap dan dibui karena dianggap mengajak pemuda dan remaja pada budaya Barat. Dara Puspita lalu tampil dinegeri tetangga seperti Malaysia dan Thailand. --

Setelah pergantian kekuasaan pada 1966, dimana rezim baru memberi kebebasan dan kelonggaran, maka  "Dara Puspita" tampil bebas di negerinya dan menerbitkan album "Jang Pertama"-1966 yang telah ditunggu-tunggu oleh penggemarnya. Lalu disusul oleh album-album berikutnya (2) "Dara Puspita"-1966. Sama dengan The Beatles yang dipengaruhi oleh musik populer sebelumnya dari "The Everly Brothers". Kemudian muncul album-album selanjutnya,(3)"Green Green Grass"-1967, dengan cover lagu Green green grass yang dipopulerkan Tom Jones dan lagu Lonely Street dari Andy Williams. (4)"A Go Go"-1967 dengan cover lagu "To Love Sombody" dari The Bee Gees. Pada 1968 hingga 1971 mereka berlanglang buana ke negeri Eropah. --

Dara Puspita, yang terdiri dari Titiek AR (Gitar), Lies AR (Gitar pengiring), Titiek Hamzah (Bass) dan Suzy Nander (drum) satu-satunya Band wanita di Indonesia saat itu tampil dengan gaya rambut "moptop" sama dengan gaya The Beatles. Tidak jelas apakah mereka mengikuti gaya The Beatles atau tidak, tapi yang jelas masa bermusik mereka itu adalah masa "Beatlemania" sedang merambah bagian-bagian dunia termasuk Indonesia tempat mereka. --




0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More